Laptopku . . .



Tidak bermaksud membanggakan suatu merek laptop, tapi bener dech merek yang ini sudah terbukti. Acer dengan tipe Aspire one. Pertama kali kenal acer sekitas 2 tahun yang lalu, orang terdekat membeli laptop merek itu. Karena pakenya apik, alhamdulilah sampe sekarang masih seperti baru. Tapi yang di beli oleh orang terdekat ku itu tipe big bossnya (bis boss bukan mereknya, tapi perumpamaan) karena layarnya yang 14” itu, makanya jadi kayak bawa-bawa tv kekampus (hehe). Tapi waktu pertama kali liat seneng banget, karena udah lengkap tapi harganya ga nyuras kantong alias terjangkaulah. Karena sudah terbukti, jadilah moment JCC (pameran computer terlengkap di Jakarta) itu sebagai ajang mencari-cari laptop. Rencana awal ayah dan ibuku mengajak aku, adikku dan abangku kesana adalah karena mereka mau beli printer, tapi karena satu dan lain hal (tapi salah satunya karena papa yang tergiut melihat berbagai macam bentuk laptop disana) jadilah mereka membelikan ku dan adikku laptop (haha, 1 ber 2). Yiippieee . . . dasar rezeki nomplok, setelah menunggu bertahun-tahun akhirnya punya laptop mini yang lucu sekali (haha, agak lebay)

Mau tau laptop apa yang aku beli,,, tunggu besok ya. HUAAAHH, ngantuk.

Night everyone…

0 komentar:

Posting Komentar