Anak-anak dari SURGA . . .

Barusan nonton trans 7, melihat cerita yang pernah aku liat sebelumnya, judul diatas adalah kutipan dari acara tersebut. Tentang anak-anak. I love Child. Banyak anak-anak lucu yang ada disekitarku, tapi ada juga anak-anak yang kurang beruntung. Benar-benar jatuh cinta, melihat anak-anak yang itu di tv. Aaahhh, benar-benar tidak sampai hati memikirkan orang tua yang meninggalkan mereka dipanti asuhan. Mereka begitu mungil, begitu lucu dan harusnya setiap orang akan langsung jatuh cinta ketika melihat mereka. Hah, aku sampai berulang kali menghela napas, juga menitikan air mata. Bukankah setiap anak tidak ada yang memaksa untuk dilahirkan didunia. Mungkin aku terlalu idealis, hingga berharap tidak ada anak yang diterlantarkan orang tuanya. Tapi bukankah anak-anak itu lahir karena orang tuanya. Jika kita tidak sanggup menjadi orang tua yang baik, bukankah lebih bijak jika tidak melakukan hubungan yang akan menyebabkan kita menjadi orang tua. Anak-anak itu cuma korban dari ke egoisan orang tua mereka, mereka hanya korban dari orang tua mereka.

……………………….

Sambung ke anak-anak dari surga part 2

0 komentar:

Posting Komentar